Kapal pengamat perambuan, KN Bepondi
Kapal milik Kementrian Perhubungan ini digunakan untuk kegiatan patroli, aplusing Penjaga Menara Suar, dan pengiriman logistik. Dibuat oleh galangan kapal PT. Citra Shipyards, Batam, untuk dipangkalkan dan dioperasikan di Distrik Navigasi Kelas II Jayapura.
Pembangunan KN Bepondi ini berdasarkan kontrak kerja yang ditandatangani pada 7 Oktober 2015 dengan jangka waktu pembuatan 450 hari kalender. Adapun anggarannya sekitar Rp. 68 Miliar dengan sistem multiyears. Kapal negara yang keel kaying pada 19 November 2015 ini berhasil diselesaikan lebih cepat 120 hari kalender dari rencana semula.
Spesifikasi kapal ini meliputi bobot 149 GT, panjang 32, 4 meter, lebar 6,2 meter, tinggi 3,2 meter, dan tenaga mesin penggerak 2 x 1450 HP dengan kecepatan 20 knot.
KN Bepondi dilengkapi pula dengan berbagai fasilitas sesuai standar IMO dan SOLAS. Di Ruang anjungan dilengkapi dengan alat-alat navigasi pelayaran seperti AIS, Speed lock, Echo Sounder, Arpa Radar, GPS Plooter, DGPS Navigator, Gyro Compass, Magnet Compass, GMDSS, Safety Equipment, Internal Phone, P3K, APAR, dan Kamera CCTV untuk memantau semua kegiatan di deck, termasuk deck mesin.
Selain itu, berbagai fasilitas telah disediakan disiapkan, diantaranya: di gladak/deck utama terdapat kamar Kapten, KKM, Galley (dapur), dua kamar mandi, saloon/ruang makan, AHU Room (Ruang AC), dan Dry Stoor (Penyimpanan makanan kering). Fasilitas di twin deck terdapat kamar tidur perwira mesin, ruang stoor (penyimpanan barang/gudang), dan toilet/kamar mandi. Sementara di bagian belakang deck ini terdapat ruang mesin yang terdiri dari 2 mesin induk, 3 Generator, dan MSP atau alat untuk mengatur kerja generator. Sedangkan di buritan terdapat peralatan keselamatan, sekoci, TV flat 32 Inch, crane sekoci, dan kursi-kursi.
Sejak tahun 2015 Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Laut membangun 20 unit kapal kenavigasian, termasuk 5 (lima) unit Kapal Pengamat Perambuan. Kapal Negara KN. Bepondi ini dibangun mulai tahun 2015 hingga tahun 2016 oleh galangan kapal PT. Citra Shipyard, Batam.
http://hubla.dephub.go.id/berita/Pa...NAVIGASIAN-SIAP-DILEPAS-DAN-DIOPERASIKAN.aspx