Menanti KSAU baru yang akan dipilih oleh Presiden Jokowi
Category
Angkatan UdaraPosted on
May 14, 2020Author
Roni SontaniLeave a comment
AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Yuyu Sutisna lahir di Bandung pada 10 Juni 1962. Pada 10 Juni tahun ini, usianya tepat 58 tahun. Secara aturan, lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) tahun 1986 ini pun akan pensiun dari kedinasannya di TNI AU pada usia tersebut.
Mendekati masa pensiun tiba, kelazimannya adalah yang bersangkutan sudah bersiap/disiapkan masuk ke Masa Persiapan Pensiun (MPP).
Untuk calon penggantinya, Markas Besar Tentara Nasional Indonesia (Mabes TNI) melalui Panglima TNI akan mengajukan nama-nama calon KSAU baru kepada Presiden Republik Indonesia untuk dipilih. Nama-nama ini berdasarkan pengajuan dari TNI AU maupun juga dari Mabes TNI.
Presiden RI punya hak preogratif untuk memilih dan/atau menentukan siapa KSAU baru dengan mengacu pada kriteria yang telah memenuhi syarat.
Semua Perwira Tinggi (Pati) TNI AU yang telah berpangkat bintang dua (Marsekal Muda/Marsda) dan bintang tiga (Marsekal Madya/Marsdya) berpeluang untuk dipilih menjadi KSAU.
Dispenau
Kenaikan pangkat dari bintang dua ke bintang tiga, dapat dilakukan dalam waktu singkat melalui penempatan yang bersangkutan di posisi jabatan bintang tiga. Setelah itu, calon KSAU dari bintang tiga akan menempati posisi KSAU dengan pangkat bintang empat.
Ada hal baru di masa pemerintahan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) di mana kenaikan pangkat dari bintang tiga ke bintang empat, langsung diberikan pada saat calon KSAU dilantik menjadi KSAU di Istana Negara. Sehingga, selesai upacara pelantikan, KSAU baru akan keluar dari Istana Negara dengan menyandang empat bintang di bahunya.
Siapa calon KSAU ke-23?
Pertanyaan publik dan tentunya juga dari internal TNI AU, siapa yang akan dipilih oleh Presiden Joko Widodo menjadi KSAU yang baru pengganti Marsekal Yuyu? Tentu semua masih menduga-duga dan menunggu. Berdasarkan kebiasaan juga, nama KSAU baru pilihan Presiden RI biasanya muncul/beredar ke publik pada saat mendekati hari pelantikan. Bisa satu hari atau dua hari sebelum pelantikan dilaksanakan.
Nama KSAU baru biasanya diketahui publik dari undangan pelantikan di mana tertera nama KSAU yang akan dilantik, atau melalui pengumuman resmi dari pejabat negara. Bisa juga melalui konfirmasi media kepada pejabat negara dan lain sebagainya. Pada saatnya nanti, nama yang dipilih tentunya akan diketahui publik.
Yang sudah pasti tentu saja bahwa KSAU terpilih nanti akan menjadi KSAU ke-23 yang akan mengemban amanah dari negara.
Dispenau
Nah, sekadar memetakan nama-nama Pati bintang tiga atau yang sudah menduduki jabatan bintang tiga dari TNI AU saat ini, berikut adalah sejumlah nama yang berpeluang masuk bursa calon KSAU ke-23. Mereka adalah:
- Marsdya TNI Dedy Permadi. Kelahiran Tasikmalaya, Jawa Barat, 3 April 1963. Lulusan AAU tahun 1985. Berlatar belakang penerbang helikopter. Saat ini menjabat sebagai Komandan Sekolah Staf dan Komando TNI.
- Marsdya TNI Fahru Zaini Isnanto. Kelahiran Klaten, Jawa Tengah, 19 September 1963. Lulusan AAU tahun 1986. Berlatar belakang penerbang tempur. Saat ini menjabat sebagai Wakil Kepala Staf Angkatan Udara (Wakil KSAU/Wakasau).
- Marsyda TNI Wieko Syofyan. Kelahiran Jakarta, 4 April 1964. Lulusan AAU 1986. Berlatar belakang penerbang helikopter. Saat ini menjabat sebagai Wakil Gubernur Lemhannas.
- Marsdya TNI Fadjar Prasetyo. Kelahiran Jakarta, 9 April 1966. Lulusan AAU tahun 1988. Berlatar belakang penerbang pesawat angkut VIP. Saat ini menjabat sebagai Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan II.
- Marsda TNI Donny Ermawan Taufani. Kelahiran Surakarta, Jawa Tengah, 12 Desember 1965. Lulusan AAU 1988. Berlatar belakang penerbang tempur. Saat ini menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Kementerian Pertahanan RI (jabatan bintang tiga).
- Nama-nama lain yang masih dirahasiakan dan bisa saja menjadi pilihan Presiden Joko Widodo.
Perwira tinggi dengan jabatan bintang tiga dari TNI AU saat ini menempati tujuh pos jabatan. Satu di internal TNI AU dan enam di luar TNI AU. Ketujuh jabatan tersebut adalah Wakil KSAU, Wakil Gubernur Lemhannas, Kabasarnas, Komandan Sesko TNI, Pangkogabwilhan II, Kabais TNI, dan Sekjen Kementerian Pertahanan.
Kabasarnas Marsdya TNI Bagus Puruhito, merupakan perwira tinggi TNI AU paling senior saat ini. Ia adalah lulusan AAU 1984 dan akan pensiun pada 3 Oktober 2020. Sementara Kabais Marsda TNI Kisenda Wiranata Kusumah akan pensiun pada 1 Agustus 2020. Peluang tetap ada, walaupun sisa masa dinas tinggal beberapa bulan lagi.
Dispenau
Siapapun yang terpilih menjadi KSAU nantinya, tentunya itu adalah pilihan terbaik Presiden RI Joko Widodo. Tentunya, tugas utama KSAU yang baru tidak akan kalah berat dari tugas yang telah diemban Marsekal Yuyu Sutisna sejak 19 Januari 2018.
Sejumlah prestasi yang telah dicapai oleh Marsekal Yuyu, baik sekali untuk dilanjutkan dan ditingkatkan lagi oleh KSAU penggantinya.
Roni Sontani
https://www.airspace-review.com/2020/05/14/menanti-ksau-baru-yang-akan-dipilih-oleh-presiden-jokowi/